Motto IRWAN MAULANA

" MUN TEU NGARAH MOAL NGARIH, MUN TEU NGAKAL MOAL NGAKEUL ".

Wednesday, April 10, 2013

Brigade BKPRMI yang saya kenal

Ini sekedar mengingat kisah lama. Dulu tahun 1998 pertama kali saya bersentuhan dengan organisasi pemuda remaja masjid  tingkat kabupaten. Sebelumnya, hanya aktif di remaja masjid di tempatku tinggal, yakni Ikatan Remaja Masjid Al Mubin dan Ikatan Remaja Masjid Al Asykar. Kedua organisasi masjid yang saya sebut, berada di lingkungan Asrama Yonif 327 Brajawijaya Gadung, yang kini lebih dikenal dengan Batalion Infanteri 300 Raider. 
 
Keaktifan pertamaku di kabupaten adalah menjadi anggota PRISMA, Pemuda Remaja Masjid Agung Cianjur. Namun nama PRISMA tidak lama kemudian berubah menjadi HAMIMA, Himpunan Angkatan Muda Masjid Agung Cianjur. Konon perubahan ini dikarenakan nama PRISMA sudah dipakai menjadi organisasi pemuda remaja masjid besar di sebuah kecamatan di Cianjur ini.

Menjadi pengurus HAMIMA mengantarku aktif dalam organisasi induk remaja masjid, yaitu BKPRMI (Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia). Ditingkat Kabupaten Cianjur pengurus BKPRMI dikenal dengan sebutan DPD BKPRMI Kabupaten Cianjur.

Dalam MUSDA II BKPRMI Kabupaten Cianjur, akhirnya saya turut dalam susunan pengurus DPD yang  ketua umumnya adalah Drs. Aguslani Mushlih ZA dan sekteraris umumnya Drs. Asep Khoerul Mu'min. Kedua orang inilah yang turut menempa kecakapan dan pengalaman organisasiku khususnya di BKPRMI.

Dalam susunan organisasi baru ini, tidak kepalang tanggung Pak Aguslani- demikian kami memanggil ketua umum DPD- menempatkanku menjadi Direktur Lembaga Ketahanan Siap Amankan Negara Tercinta Republik Indonesia, disingkat Direktur LK SANTRI. Konon ini berdasar analisa pontensi yang kumiliki, berasal dari lingkungan TNI AD dan aktif pula di Pramuka. Sebutan lain selain Direktur khusus untuk LK SANTRI adalah Komandan. Ha ha ha.... Saya dipanggil seringnya bukan dengan sebutan Direktur tapi dengan sebutan Komandan.

2013 ini, generasi baru sudah ada di BKPRMI. Namun sebutan LK SANTRI sudah berubah menjadi Brigade BKPRMI. Bagi yang ingin mengenal lebih lanjut, nanti kita lanjutkan cerita ini. Namun yang ingin mengetahui sekedar pokok-pokok program Brigade BKPRMI dapat mengunduh DISINI.

Sampai jumpa dalam ceritaku lainnya dengan BKPRMI.